Timnas U-19 Taklukkan Oman 2-1


Tim nasional Indonesia U-19 berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Oman U-19 dalam laga uji coba di Stadion Sultan Qaboos, Muscat, Oman, Jumat (11/4/2014). Ini menjadi ajang balas dendam bagi pasukan Garuda Jaya karena, pada uji coba pertama, mereka takluk dengan skor 1-2. Sebelumnya, kedua tim sudah bertemu dalam uji coba pada Rabu (9/4), yang menjadi laga perdana Evan Dimas dan kawan-kawan dalam tur ke Timur Tengah. 

Mendapat dukungan dari sejumlah suporter Indonesia yang menyaksikan secara langsung laga tersebut, tim besutan Indra Sjafri ini bermain penuh semangat. Tak seperti pada pertemuan pertama, dalam laga kali ini, Indonesia mampu menciptakan sejumlah peluang, meskipun skor tetap imbang tanpa gol hingga turun minum.

Pada babak kedua, permainan Indonesia lebih bagus dengan aliran bola dari kaki ke kaki, begitu pun dalam menahan serangan lawan. Gol yang dinantikan tim masa depan Indonesia ini terjadi pada menit ke-63, menyusul hukuman penalti yang diberikan wasit akibat pelanggaran handball pemain bertahan Oman di dalam kotak terlarang. 

Kali ini, Faturahman dipercaya sebagai algojo, setelah Evan Dimas gagal menjalankan tugas serupa pada pertemuan pertama hari Rabu lalu. Dengan tenang, Faturahman mengarahkan bola ke sisi kiri gawang untuk mengecoh penjaga gawang tuan rumah.

Dua menit berselang, Indonesia kembali memberikan ancaman yang sangat serius bagi pertahanan Oman. Berawal dari sebuah serangan balik, Evan Dimas melepaskan umpan terobosan kepada Ilham Udin Armaiyn yang berlari kencang dari belakang untuk memasuki kotak penalti. Sayang, penjaga gawang Oman mampu mengantisipasinya dengan baik karena dia cepat meninggalkan sarangnya untuk menghalau bola keluar.

Oman terus berusaha mencari gol penyama. Namun, rangkaian serangan mereka mampu dipatahkan barisan pertahanan Indonesia, termasuk beberapa aksi penjaga gawang Ravi Murdianto, yang sukses menghalau tendangan lawan.

Serangan gencar Oman mendapatkan hasil positif pada menit ke-75. Sebuah set piece dari bola mati menghasilkan gol lewat sundulan, yang gagal dihalau Ravi. Skor berubah menjadi 1-1.

Satu menit menjelang laga usai, Indonesia kembali unggul. Dimas Drajat berhasil menjebol gawang Oman dengan memanfaatkan bola rebound hasil tendangan Sahrul yang sempat diblok kiper Oman dan memantul mengenai mistar gawang. Dimas menyundul bola ke gawang yang sudah tak terkawal lagi. Skor akhir 2-1.

Setelah ini, Evan Dimas dkk melanjutkan tur mereka melawan Uni Emirat Arab pada 14 dan 16 April. Tiga hari berselang, mereka akan melawan klub Al-Shahab.

Sumber: Kompas.com
Share This Article :
Share on FB Tweet Share on G+

Ditulis Oleh : j ~ Valerian-17

Juan Anda sedang membaca artikel berjudul Timnas U-19 Taklukkan Oman 2-1 yang ditulis oleh Juan Valerian Delima yang berisi tentang :Timnas U-19 Taklukkan Oman 2-1, Dan Terima kasih kepada Anda yang sudah mengunjungi blog saya.

0 comments:

Post a Comment

Admin tidak selalu online untuk memantau komentar yang masuk... jadi berikan Komentar anda atau balasan Komentar anda yang sopan kepada pengunjung dan layak dikonsumsi oleh publik. NO SARA, NO SPAM dan Sejenisnya.

Back to top